Pages

BACK TO JESUS or Back to Bible

    Sebuah pernyataan yang awalnya membuat saya kaget juga dengan pernyataan ini : 



BACK TO JESUS 

OR 

Back To Bible


      Mungkin inilah yang akan jadi pembahasan yang terus-menerus ditanyakan, diperdebatkan, dan lainnya. Tetapi memang benar bila kita mempelajari sejarah Kekristenan yah BUKAN agama Kristen. Bagaimana kah dengan Jemaat mula-mula ? Apakah yang mereka bicarakan ? Dikarenakan mereka belum punya Alkitab / Bible yang di cetak. Benar tidak ? Ternyata mereka membicarakan hanya 1 pribadi yaitu = YESUS KRISTUS TUHAN, bagaimana pengorbanan-NYA, kasih-NYA, cinta-NYA, dan lain-lain tentang DIA. Ketika dicetaknya / dibakukannya Alkitab/Bible disinilah kemungkinan bahwa Agama Kristen di dirikan. Pendiri Agama Kristen saja tidak tahu siapa ? :) YESUS KRISTUS TUHAN kan tidak pernah bawa Agama kedalam dunia tetapi DIA datang membawa KESELAMATAN bagi semua orang di dalam dunia. DIA mati untuk Semua manusia, semua agama, semua ras, semua etnis, semua warna kulit. 


     Pertanyaan nya sekarang : Apakah YESUS KRISTUS TUHAN hanya ada di Alkitab/Bible ? Bagaimana dengan pendosa yang Tersalib dengan YESUS KRISTUS TUHAN disebelah-NYA; pendosa yang tersalib bersama dengan-NYA hanya perlu = PERCAYA dan MENGAKU dengan Mulut ^_^ Pendosa tersebut sudah diselamatkan :D hahahay... Tidak perlu saat itu -> Pendosa baca Alkitab berapa Pasal, Baptis ini dan itu lah, serta lainnya. 


    Sebuah pergerakan beberapa pastor/pendeta dunia memang pernah membawa sebuah 'Movement' = Back To Bible; tetapi apakah itu Kebenaran dari-NYA ? apakah kita semua orang percaya berfokus kepada -> Sesuatu bukan pada -> SESEORANG YANG MATI BUAT KITA SEMUA ?? !!!! YESUS KRISTUS TUHAN ada dimana-mana. DIA yang men-design segala sesuatu. Bagaimana mungkin seperti "Sejarah" dlm English = "HISTORY" bagimana bila kita memberikan spasi dan tambah 1 S; menjadi -> 
HIS (spasi) STORY. Bukannya setiap orang percaya segala sesuatu terjadi sesuai dengan ijin-NYA ? Maka kita Percaya bahwa = itu adalah Cerita-NYA bukan cerita saya & anda. 


   Sebuah Gelombang sedang terjadi diseluruh dunia, kami sebut itu dengan = "GRACE WAVE" kami sendiri tidak mengetahui Gelombang Kasih Karunia ini seberapa besar, seberapa tinggi dan seberapa lama. Yang kami percaya GRACE is a PERSON (JC) bukan tentang Pengajaran / Aliran. Jadi ini GRACE WAVE yang dijadikan-NYA, kami orang-orang percaya hanya bisa bicarakan bahwa : SON,PLEASE COME BACK TO JESUS ^_^ 



          

Satriyo Ministry

Phasellus facilisis convallis metus, ut imperdiet augue auctor nec. Duis at velit id augue lobortis porta. Sed varius, enim accumsan aliquam tincidunt, tortor urna vulputate quam, eget finibus urna est in augue.

No comments:

Post a Comment